Peresmian Tempat Pendaratan Ikan (TPI) Perairan Daratan Mojo serta Penyerahan Bantuan Sarana Prasarana Budidaya Ikan dan Unit Pengolahan Ikan (UPI) Tahun Anggaran 2023
Acara Peresmian Tempat Pendaratan Ikan (TPI) Perairan Daratan Mojo serta Penyerahan Bantuan Sarana Prasarana Budidaya Ikan dan Unit Pengolahan Ikan (UPI) Tahun Anggaran 2023 yang telah di laksanakan hari Selasa, 26 September 2023 di Dermaga Desa Mojo Kecamatan Ulujami. di hadiri oleh :
- Plt. Bupati Pemalang;
- FORKOPIMDA Kabupaten Pemalang;
- Sekretariat Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap-KKP RI;
- Direktur Pengelolaan Sumber Daya Ikan Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap-KKP RI;
- Direktur Kepelabuhan Perikanan Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap-KKP RI;
- Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Tengah;
- Sekretaris Daerah Kabupaten Pemalang
- Asisten Perekonomian dan Pembangunan pada Setda Kabupaten Pemalang;
- Asisten Administrasi Umum pada Setda Kabupaten Pemalang;
- Inspektur Kabupaten Pemalang;
- Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Pemalang;
- Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Pemalang;
- Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pemalang;
- Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Pemalang;
- Kepala Dinas Perumahan dan Kawasaan Pemukiman Kabupaten Pemalang;
- Kepala Dinas Lingkungan Hidup Ruang Kabupaten Pemalang;
- Kepala Satuan Polisi Air Kabupaten Pemalang;
- Kepala Bagian Unit Kerja Pengadaan Barang dan Jasa Kabupaten Pemalang;
- Camat Ulujami Kabupaten Pemalang;
- Kepala Desa Mojo Kabupaten Pemalang;
- Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Pemalang;
- Pelaku Usaha Perorangan/Kelompok Perikanan Kabupaten Pemalang;
- Karya Nugraha selaku Penyedia Pembangunan Tempat Pendaratan Ikan (TPI) Mojo; dan
- Graha Safira selaku Pengawas Pembangunan Tempat Pendaratan Ikan (TPI) Mojo.
- DASAR PELAKSANAAN
- Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor : 15 Tahun 2023 tentang Petunjuk Teknis Dana Alokasi Khusus Fisik Tahun Anggaran 2023 dan salinannya;
- Peraturan Bupati Pemalang Nomor : 28 Tahun 2022 tentang Penjabaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Pemalang Tahun Anggaran 2023;
- Dokumen Pelaksanaan Anggaran Organisasi Perangkat Daerah (DPA-OPD) Nomor : 018/DPA/XII/TAPD/2022 Tanggal 27 Desember 2022.
2. MAKSUD DAN TUJUAN
- Meningkatkan perekonomian nelayan, pembudidaya, dan pengolahan pemasaran hasil perikanan Kabupaten Pemalang;
- Mendukung ketahanan pangan daerah dalam hal peningkatan ketersedian pasokan ikan;
- Menciptakan iklim yang sejuk antara pemerintah dengan pelaku usaha dibidang perikanan;
- Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD)
3. JENIS KEGIATAN
- Bidang Pengelolaan Penangkapan Ikan, yakni : Pembangunan Tempat Pendaratan Ikan (TPI) perairan darat Desa Mojo Kecamatan Ulujami
Penandatanganan di batu prasasti Oleh Bapak Mansur Hidayat S.T (Plt. Bupati Pemalang) Peresmian Tempat Pendaratan Ikan (TPI) Perairan Daratan Mojo
dan Pengadaan Perahu Penangkapan Ikan sebanyak 2 unit. Diberikan kepada 2 Kelompok Usaha Bersama (KUB). KUB Margo Sejati Desa Kabunan Kec. Taman berupa kapal/perahu penangkap ikan < 5 GT dan Kelompok Mina Mojo Mulyo Desa Mojo Kec. Ulujami berupa kapal/perahu kelompok pengawas perikanan konservasi mangrove di Desa Mojo.
- Bidang Pengelolaan Budidaya Ikan, yakni : Pengadaan Sarana dan Prasarana Budidaya Air Payau dan Tawar di Kecamatan Ulujami sebanyak 16 paket, Kecamatan Taman sebanyak 1 paket, dan Kecamatan Moga sebanyak 1 paket. Diberikan kepada 18 Kelompok Pembudidaya Ikan (POKDAKAN);
- Bidang Bina Usaha dan Pemasaran Hasil Perikanan, yakni : Bedah Unit Pengolahan Ikan (UPI) Skala Mikro Kecil di Kecamatan Ulujami sebanyak 3 paket. Diberikan kepada 3 Kelompok Pengolahan Pemasaran Olahan Hasil Perikanan (POKLAHSAR);
Seluruh biaya yang ditimbulkan dari pelaksanaan kegiatan ini, dibiayai dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Dinas Perikanan Kabupaten Pemalang Tahun Anggaran 2023. Dalam pelaksanaan pembangunan Tempat Pendaratan Ikan (TPI) perairan darat Mojo, banyak kendala-kendala baik secara teknis maupun non teknis, Alhamdulillah pada tanggal 9 September 2023 progress fisik selesai 100%. Secara nasional Kabupaten Pemalang menduduki urutan pertama, sedangkan urutan kedua diduduki Kabupaten Gorontalo dari ± 1200 paket pekerjaan yang sama di tahun 2023.
Yth. Dinas Perikanan Kabupaten Pemalang
Perkanalkan kami dari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Unsoed.
Kami rencana ingin mengajukan proposal Pengabdian Kepada Masyarakat deangan tema Aplikasi Remote Sensing dan Akustik dalam Pendugaan Potensi dan Daerah Penangkapan Udang untuk Nelayan Desa Mojo.
Jika pihak Dinas berkenan, kami akan melakukan kunjungan perdana ke Pemalang.
Terima kasih dan mohon maaf jika ada yg kurang berkenan dari kami
FPIK Unsoed
Selamat Sore Bapak Dr. Amron
Terima kasih atas perhatian dan konsennya Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto terhadap sektor perikanan di Kabupaten Pemalang. Dinas Perikanan Kabupaten Pemalang sangat mendukung dan antusias terhadap segala kegiatan baik pengelolaan, pemberdayaan, maupun konservasi yang berdampak langsung maupun tidak langsung terhadap keberkembangan ekonomi pelaku usaha perikanan Kabupaten Pemalang. Terkait kegiatan yang Bapak ajukan, kami mohon kesediaannya untuk dapat dilanjutkan melalui koordinasi dan komunikasi. Kami akan segera menghubungi Bapak melalui Kontak Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Atau Bapak dapat menghubungi kami melalui Kontak Dinas Perikanan Kabupaten Pemalang. Terima Kasih.